Perhatikan gambar di bawah ini! Seorang peloncat dengan berat W menekan tanah dibawahnya dengan gaya yang besarnya F dan sebagai hasilnya ia melambung ke udara.
a. Berapakah besar gaya yang dikerjakan tanah (F’) terhadap peloncat? Apakah F’ = W, F’ > W, atau F’ < W?
b. Berapa pula besar F’ dibandingkan F? Apakah F’ = F, F’ > F, atau F’ < F? Jelaskan!
Jawaban
Dari hasil diatas terbukti bahwa F’ lebih besar dari w agar peloncat bisa melambung ke udara. Semakin besar percepatan (a) yang ingin dihasilkan maka perbedaan F’ dan w semakin besar juga.
Soal B:
Sesuai Hukum 3 Newton yang menyatakan bahwa setiap ada gaya aksi maka akan menimbulkan gaya reaksi yang sama besar tetapi berlawanan arah. Saat peloncat menekan tanah dengan gaya aksi sebesar F , maka akan timbul gaya reaksi F’ dari tanah terhadap peloncat yang besarnya sama tetapi berlawanan arah. Semakin besar gaya tekan peloncat ke tanah maka semakin besar pula gaya reaksi tanah ke peloncat. Dengan alasan itulah maka kesimpulannya F’=F.